Berita Terkini

BERSAMA RELAWAN DEMOKRASI, KPU BULELENG SOSIALISASI PEMILU 2019 KEPADA PENYANDANG DISABILITAS

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Buleleng bersama Relawan Demokrasi melakukan sosialisasi Pemilu 2019 kepada penyandang disabilitas (kolok) di Desa Bengkala, Kecamatan Kubutambahan, Selasa (26/2/2019).

Narasumber pertama dari Jaringan Demokrasi Indonesia (Jadi) Bali yang juga mantan Komisioner KPU Kota Denpasar, I Gusti Ngurah Agung Darmayuda serta narasumber kedua dari Paguyuban Kolok Santi Bengkala, I Ketut Kanta sekaligus menjadi penerjemah.

Materi yang disampaikan adalah terkait tata cara pencoblosan, pengenalan peserta Pemilu 2019 dan Surat Suara Pemilu Tahun 2019. Penyandang disabilitas “kolok” tersebut menyimak dengan antusias apa yang disampaikan Darmayuda dan diterjemahkan oleh Ketut Kanta.

Meskipun pyandang disabilitas, namun peserta sosialisasi ini terbilang cukup mengetahui hal-hal terkait Pemilu. Hal ini terbukti ketika Darmayuda menanyakan tentang arti demokrasi.

“Asas dari pemilu adalah LUBER, artinya memilih secara langsung dan sifatnya rahasia, tidak bisa diberitahukan kepada orang lain,” kata salah satu peserta dengan bahasa isyarat yang disambut dengan tepuk tangan peserta karena memperoleh coklat dari narasumber.

Sosialisasi berlangsung selama sekitar satu jam dan ditutup dengan foto bersama. (adm)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 44 kali