
PURWANING SASIH KASA, KPU BULELENG MELAKSANAKAN UPACARA PIODALAN
Singaraja, kab-buleleng.go.id – Bertepatan dengan hari Purwaning Sasih Kasa, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Buleleng melaksanakan upacara piodalan pada hari Rabu, 9 Juli 2025. Kegiatan ini berlangsung secara khidmat di Padmasana Kantor KPU Buleleng yang diikuti oleh Ketua KPU Provinsi Bali, I Dewa Agung Gede Lidartawan serta seluruh jajaran komisioner dan sekretariat KPU Buleleng.
Prosesi upacara dimulai dengan mecaru, yaitu melakukan pembersihan pada seluruh area kantor secara niskala yang dipuput oleh Mangku Nyoman Ari Palguna. Kegiatan dilanjutkan dengan mempersembahkan Tari Rejang Taman Sari yang ditarikan oleh Ibu Sekretaris KPU Buleleng, Ni Wayan Purnamawati beserta jajaran perempuan KPU Buleleng. Tari Rejang Taman Sari merupakan tarian sakral yang bertujuan untuk menghormati dan memuja dewa serta sebagai ungkapan rasa syukur atas Karunia Tuhan yang diberikan. Kegiatan ini ditutup dengan melakukan persembahyangan bersama.
Upacara piodalan ini rutin dilaksanakan setiap satu tahun sekali sebagai wujud bhakti kepada Ida Sang Hyang Widhi Wasa. Pelaksanaan piodalan ini juga bertujuan untuk memohon keselamatan, kesehatan, serta tuntunan untuk memperoleh perlindungan dan kelancaran dalam melaksanakan tugas. (Parhumas/KPU Buleleng)