Berita Terkini

RUMAH PINTAR PEMILU (RPP) HENDAKNYA MENAMPILKAN BANYAK INFORMASI KEPEMILUAN

Rumah Pintar Pemilu (RPP) hendaknya menampilkan berbagai infografis dan data seperti Daftar Pemilih Tetap (DPT), Daftar Calon Legislatif, Daftar Calon Terpilih dan informasi kepemiluan lainnya dari setiap proses atau tahapan pemilu yang telah dilalui.

Demikian disampaikan Gede John Darmawan, Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Bali saat melakukan monitoring dan supervisi terkait RPP di KPU Kabupaten Buleleng.

“Secara umum, RPP pada KPU Kabupaten Buleleng telah menampilkan berbagai data, namun perlu di update lagi dengan menampilkan infografis serta data-data hasil Pemilu 2019 yang baru saja kita lalui,” ungkap John Darmawan, Selasa (14/10/2019) di Ruang Ketua KPU Kabupaten Buleleng.

Kedatangan John Darmawan diterima oleh Komisioner KPU Kabupaten Buleleng, Gede Bandem Samudra, Nyoman Gede Cakra Budaya dan Nyoman Sumertana.

Komisioner KPU Kabupaten Buleleng Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat, Gede Bandem Samudra menanggapi baik arahan dari KPU Provinsi Bali tersebut dan akan segera menindaklanjutinya melalui rapat pleno. (adm)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 46 kali